Header Ads

Mencerahkan Kulit Punggung Kaki dengan Hot Stone Pedicure

Mencerahkan Kulit Punggung Kaki dengan Hot Stone Pedicure

Kulit punggung kaki merupakan salah satu bagian tubuh yang rentan mengalami masalah kulit yang terbakar dan menghitam karena terpapar langsung sinar matahari. Hal ini membuat kulit di bagian punggung kaki berwarna lebih gelap, sedangkan kulit punggung kaki yang tertutup sepatu berwarna lebih cerah.

Banyak orang yang terbiasa menggunakan krim atau lotion pemutih untuk mengatasi masalah warna kulit yang menghitam ini. Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan terapi hot stone pedicure yakni metode pedicure menggunakan media hot stone atau batu yang dipanaskan.

Batu-batu yang biasa digunakan dalam terapi ini adalah batu permata, batu kali, batu giok, dan batu basalt. Batu-batu tersebut digunakan untuk terapi karena memiliki energi yang dapat dimanfaatkan untuk kesehatan. Batu basalt tergolong batu gunung berapi dan mempunyai kandungan elemen besi yang tinggi serta mampu menahan panas dalam waktu yang cukup lama.

Tidak hanya batu yang digunakan dalam terapi hot stone pedicure, ada juga minyak esensial seperti geranium, rumput laut, lavender, dan bergamot yang digunakan ketika pemijatan. Selain itu, digunakan pula bahan-bahan scrub yang bisa membuang sel-sel kulit mati dan memperbaiki sirkulasi darah.

Minyak esensial yang banyak digunakan adalah lavender karena bermanfaat untuk mencegah keriput, mendorong regenerasi kulit, mengatasi bekas luka, merangsang sirkulasi pada kulit, menenangkan kulit, dan menenangkan sistem saraf.

Manfaat Terapi Hot Stone Pedicure

Manfaat yang dapat diperoleh dari terapi ini adalah meningkatkan sirkulasi darah. Aplikasi panas dari batu akan memberikan efek vasodilitasi atau melebarkan pembuluh darah sehingga bersama-sama dengan efek pencernaan darah akan meningkatkan penyediaan oksigen melalui sistem sirkulasi. Hal tersebut bisa meningkatkan metabolisme tubuh, meningkatkan respon inflamasi atau peningkatan migrasi sel-sel lekosit ke daerah tersebut, mampu mengurangi rasa nyeri, mengurangi kejang otot, melembutkan jaringan dan meningkatkan suhu tubuh.

Kombinasi dari panas dan kandungan energetik dari batu serta pijatan yang dilakukan mampu menghasilkan rasa relaksasi dan kenyamanan. Terapi ini dipercaya bisa melepaskan lelah dan stres karena panas dari batu bisa meresap ke dalam otot.

Uap panas yang dihasilkan dari batu bisa mengikat racun-racun yang ada di otot kaki. Terapi hot stone pedicure juga bermanfaat untuk membantu mengatasi depresi, kecemasan, dan arthritis.

No comments

Theme images by MarsBars. Powered by Blogger.